Kerjasama Bisnis TG:@LIUO9527
Posisi saat ini: Rumah / Pesan / Mengulas Pergerakan Ranking FIFA Timnas Indonesia: Jadi yang Terbaik dalam 19 Tahun Terakhir!

Mengulas Pergerakan Ranking FIFA Timnas Indonesia: Jadi yang Terbaik dalam 19 Tahun Terakhir!

Penulis:Wartawan Olahraga Tanggal:2025-07-12 18:30:03
Dilihat:11 Pujian
Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia - Ilustrasi logo Timnas Indonesia.

Jakarta - Timnas Indonesia perlahan-lahan merangkak ke peringkat FIFA yang jauh lebih baik. Dari perkembangan yang terakhir, ini menjadi posisi terbaik Skuad Merah-Putih dalam 19 tahun terakhir.

Berdasarkan peringkat terbaru yang dirilis oleh FIFA pada Kamis (10-7-2025), Timnas Indonesia kini telah menapaki lima tingkat lebih baik. Yang terbaru, Tim Garuda menempati peringkat ke-118 ranking FIFA dengan koleksi 1154.44 poin.

Padahal, sebelumnya Timnas Indonesia berada di peringkat ke-123. Lonjakan ini tak terlepas dari hasil dua pertandingan yang dilewati oleh anak asuh Patrick Kluivert melawan China dan Jepang pada putaran ketiga kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Pada laga melawan China, Timnas Indonesia berhasil menang 1-0 di SUGBK. Hanya, pada partai kedua, Skuad Merah-Putih harus menyerah setelah digulung enam gol tanpa balas oleh Samurai Biru.

Dari dua laga itu, Jay Idzes dkk. memperoleh tambahan poin sebesar 11,63 poin. Dengan jumlah ini, posisi Timnas Indonesia melejit lima tingkat dan melewati sejumlah negara lainnya, termasuk Korea Utara.


Terbaik 19 Tahun Terakhir

Pemain Timnas Indonesia, Ole Romeny dan Marselino Ferdinan melakukan selebrasi setelah mencetak gol ke gawang Bahrain pada laga kedelapan putaran ketiga Grup C kualifikasi Piala Dunia 2026 di Stadion Utama Gelora Bung Karno, Jakarta, Selasa (25/3/2025) malam WIB. (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Pada pemeringkatan ranking FIFA periode Juli 2025 ini, Timnas Indonesia berhasil mencapai posisi terbaiknya dalam 19 tahun terakhir. Pasalnya, hampir selama dua dekade, ini adalah posisi terbaik yang pernah dicapai Skuad Garuda.

Pada periode Januari hingga Mei 2006, Timnas Indonesia pernah berada di peringkat ke-110 FIFA, meski ketika itu perolehan poinnya terus-menerus mengalami penurunan hingga amblas ke urutan 146 pada periode Agustus 2006.

Sejak saat itu, posisi Skuad Merah-Putih di peringkat FIFA mengalami naik-turun. Sejumlah gejolak yang mewarnai dinamika sepak bola di Tanah Air memang begitu berdampak terhadap ranking Indonesia.

Momen terburuk yang dialami Indonesia barangkali ialah sanksi FIFA yang dijatuhkan pada Mei 2015. Sebab, sejak saat itu, larangan partisipasi Timnas Indonesia di berbagai laga internasional membuat posisinya amblas hingga ke posisi ke-191.


Melejit sejak 2021

Pemain Timnas Indonsia merayakan gol yang dicetak oleh Egy Maulana Vikri ke gawang Vietnam dalam laga Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno, (SUGBK) Senayan, Jakarta, Kamis (21/3/2024) malam WIB. (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Upaya untuk mengembalikan maruah sepak bola Indonesia, khususnya posisi Skuad Garuda di ranking FIFA, mulai dilakukan sejak Mochamad Iriawan atau Iwan Bule menjabat sebagai Ketua Umum PSSI pada 2019-2023.

Awalnya, PSSI yang ketika itu menunjuk Shin Tae-yong, sempat mengalami hambatan pada periode 2020-2021 karena merebaknya pandemi COVID-19. Baru setelah itu, Skuad Merah-Putih mulai gaspol di level internasional.

Dimulai periode September 2021 di peringkat 175, PSSI berhasil membawa Timnas Indonesia perlahan-lahan naik ke posisinya saat ini. Saat itu, Mochamad Iriawan memang fokus mencari lawan-lawan strategis pada setiap agenda FIFA Matchday.

Program semacam ini kemudian dilanjutkan di masa kepemimpinan Erick Thohir, yang dimulai tahun 2023. Dalam setiap kalender FIFA, Timnas Indonesia selalu mendapatkan kesempatan bertanding di level internasional.


Empat Tahun Gaspol

Timnas Indonesia merayakan gol yang dicetak Ole Romeny ke gawang China dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia di Stadion Utama Gelora Bung Karno (SUGBK) Senayan, Jakarta, Kamis (5/6/2025). (Bola.com/Bagaskara Lazuardi)

Jika dihitung-hitung, Timnas Indonesia telah fokus memperbaiki peringkatnya di FIFA selama empat tahun terakhir. Lonjakan posisinya mengalami kenaikan yang signifikan karena naik sebanyak 56 peringkat pada periode tersebut.

Bukan tidak mungkin, posisi ini akan terus mengalami peningkatan dalam beberapa waktu mendatang.

Timnas Indonesia memiliki kesempatan untuk mendulang poin sebanyak mungkin pada putaran keempat kualifikasi Piala Dunia 2026 zona Asia.

Di babak yang paling menentukan langkah menembus Piala Dunia 2026 itu, Skuad Garuda akan menghadapi tim yang posisinya jauh di atas, seperti Qatar (53), Arab Saudi (59), Irak (58), Uni Emirat Arab (65), dan Oman (79).

Ya, ketimpangannya memang sangat mencolok jika dibandingkan Timnas Indonesia di peringkat ke-118. Namun, peluangnya masih tetap ada mengingat skuad Garuda sudah jauh lebih kuat dengan para pemain keturunan.

Komentar

Kirim komentar
Galat kode pemeriksaan, silakan masukkan kembali
avatar

{{ nickname }}

{{ comment.created_at }}

{{ comment.content }}

IP: {{ comment.ip_addr }}
{{ comment.likes }}